BerandaPALASDPD KNPI Palas Sembelih Satu Ekor Lembu kurban
spot_img

DPD KNPI Palas Sembelih Satu Ekor Lembu kurban

Palas,Globalnews21.id – Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia kabupaten padang lawas (Palas), Sumatera Utara, menyembelih satu ekor hewan kurban pada hari raya Idul Adha 1445 H 2024 M di kantor sekretariat KNPI Senin, 17 Juni 2024.

Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) kabupaten padang lawas Muhammad isra hasibuan di dampingi Sekretaris Husnul Yaqin Harahap mengatakan, penyembelihan hewan kurban itu dilaksanakan tidak hanya sekedar membagi-bagikan daging saja, melainkan juga sarat dengan syiar Islam dan dakwah.

Menurut Isra, kegiatan “pemuda berkurban” itu wujud pembinaan kerohanian kepada generasi muda baik pimpinan mau pun anggota OKP agar peka dan peduli terhadap warga yang kurang mampu.

“Momentum Idul Adha atau hari raya kurban adalah upaya memupuk kepekaan sosial, berbagi kasih diantara pemuda dan masyarakat kurang mampu,” katanya.

Ia juga menyampaikan ucpan Terimakasih kepada Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Padang Lawas H. ISMAIL NASUTION LC. M.Th. yang telah meluangkan waktunya menyembelih hewan kurban keluarga besar DPD KNPI palas Semoga berkah dan bertambah di tahun depan. Aamiin…

“Mudah-mudahan ini menjadi agenda tahunan DPD KNPI palas kedepan.Kalau di tahun ini hanya satu ekor lembu, mudah-mudahan tahun mendatang bisa lebih banyak lagi,” kata isra.

Ketua pantia penyembelihan hewan kurban Husnul Yaqin Harahap mengatakan, satu ekor lembu yang disembelih merupakan kurban keluarga besar DPD KNPI palas.

“Selain kepada kaum dhuafa, daging kurban juga disalurkan kepada pengurus KNPI dan pimpinan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda,” katanya. (HS79)

Must Read

Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini