Humbahas, Global news 21.net- Sumbang 1,5 Milyar , Bupati Dosmar Lakukan Peletakan Batu Pertama Gereja Paroki St. Fidelis Doloksanggul
Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas), Dosmar Banjarnahor, SE meletakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Paroki St. Fidelis Doloksanggul di Jalan Merdeka No.47 Doloksanggul, Minggu (28/11/2021).
Dalam sambutannya, Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE mengatakan, ini merupakan hibah yang paling besar yang diberikan Pemkab Humbahas untuk pembangunan Gereja, dan kemarin sudah kita putuskan, kita akan memberikan hibah kepada Gereja Paroki St. Fidelis Doloksanggul sebesar Rp 1.5 Miliar pada APBD tahun 2022.
Bupati juga menambahkan bahwa ini merupakan tanggung jawab kita dan harapan kita semua ada gereja yang menjadi berkat bagi banyak orang dan pesan Tuhan dapat mengalir kepada setiap orang yang lewat atau berkunjung ke Doloksanggul nantinya, inilah harapan kita.TIM